Pendaftaran PMDK POLBAN


BANDUNG, polban.ac.id - Diberitahukan kepada seluruh siswa/siswi SMA/SMK/MA yang akan lulus pada tahun 2013 ini dan sangat berminat menuntut ilmu di POLBAN, bahwa POLBAN kembali membuka Seleksi Mahasiswa Baru melalui jalur Penelusuran Minat dan Kemampuan (PMDK).
PMDK tetap dibagi menjadi 2 jalur yaitu jalur PMDK Prestasi Akademik (PMDK AK) dan jalur PMDK Bidik Misi (PMDK BM).

Satu hal yang perbedaan yang paling signifikan dari tahun - tahun sebelumnya adalah bahwa Pendaftaran PMDK tahun 2013 ini tidak dipungut biaya sama sekali dengan arti kata biaya pendaftaran GRATIS baik untuk PMDK AK maupun PMDK BM. Ini adalah salah satu bentuk keberpihakan Politeknik Negeri Bandung terhadap pentingnya melanjutkan ke pendidikan tinggi bagi seluruh siswa/siswi lulusan terbaik dan memberikan kesempatan seluas-luasnya kepada siswa/siswi yang berada pada ekonomi lemah  untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi dengan kuota lebih kurang 60% dari total penerimaan mahasiswa baru tahun ini adalah 1750 orang. Sehingga sangat besar kesempatan calon peserta melalui jalur PMDK untuk menuntut ilmu di POLBAN.
Pendaftaran PMDK dilakukan secara online melalui http://pmdk.polban.ac.id yang semula akan dibuka pada tanggal 18 Pebruari 2013 akan dimundurkan menjadi tanggal 4 Maret 2013. Diharapkan dengan pengunduran jadwal ini calon peserta baik pihak sekolah maupun siswa/siswinya lebih mempersiapkan segala kententuan dan pesyaratan yang telah ditentukan olah POLBAN.
Diharapkan peran serta sekolah yang signifikan untuk mempersiapkan anak didiknya untuk mengikuti jalur PMDK di POLBAN. untuk Syarat, Prosedur, dan ketentuan Pendaftaran lainnya akan secepatnya kami sampaikan. mohon kesabarannya.

Blogger news

Twitter Official

Blogroll

About